Minggu, 07 Oktober 2012

Cara mudah lepas Kacamata.

Salah satu alat Pancaindra yang  dibekali ALLAH kepada manusia adalah MATA. Dengan mata kita dapat melihat keindahan ciptaanNya dan banyak hal-hal luar biasa yang dapat kita kerjakan dan ini patut kita syukuri dan kita jaga dan pelihara dengan baik.
Fungsi mata seseorang dapat berkurang bahkan dapat hilang karena berbagai sebab, mungkin karena kecelakaan atau karena makanan kurang vitamin A atau karena efek samping penyakit Diabetes atau karena faktor usia yang sudah lanjut (tua).
Masih beruntung bila seseorang yang masih melihat meskipun sudah kurang jelas baik rabun dekat maupun rabun jauh, ini semua karena gambar yang ditangkap lensa tidak jatuh tepat pada retina mata (karena kelemahan otot mata).
Untuk rabun dekat atau rabun jauh ini dapat diatasi dengan Senam Otot Mata sebagai berikut :
1. Boleh dilakukan berdiri ataupun duduk, pandangan lurus kedepan dan tidak boleh bergerak kemana-
    mana.
2. Tangan kanan dikepal dan jari telunjuk ditegakkan kemudian  dimajukan lurus kedepan sejajar bahu dan
    secara perlahan ditarik kesamping kanan diikuti  pandangan mata yang  fokus pada jari telunjuk dengan
    posisi tetap sejajar bahu (Kepala tetap tidak bergerak, pandangan tetap lurus kedepan dan hanya bola
    mata yang bergerak mengikuti arah telunjuk = melirik).
3. Setelah lirikan mata sampai pada batas pandangan, secara perlahan tangan kanan dtarik kembali kearah
    tengah pada posisi awal start yang diikuti pandangan bola mata yang tetap fokus pada jari telunjuk.
4. langkah selanjutnya adalah menarik mundur tangan mendekati mata sampai  menyentuh hidung dengan
    diikuti pandangan mata yang fokus pada jari telunjuk.
5. selanjutnya jari telunjuk didorong kembali kearah depan sampai mentok pada awal start.
6. gerakan 1 sampai 5 tersebut diatas adalah untuk melatih otot mata sebelah kanan  kemudian lanjutkan
    dengan melatih otot mata sebelah kiri seperti langkah-langkah tersebut.
Untuk diperhatikan :
a. apabila dalam latihan tersebut anda menjadi pusing, untuk sementara dihentikan sampai pusingnya hilang
    baru dilanjutkan, bila mungkin baringkan tubuh anda.
b. Latihan ini akan menampakkan hasil lebih cepat bila gula darah dan kolesterol anda dalam keadaan
    normal.


Tidak ada komentar: